Minggu, 18 Juni 2017
BHAYANGKARA FC OPTIMISTIS MENANG DI KANDANG BERUANG
Balikpapan- Bhayangkara FC (BFC) mengincar kemenangan ketika menyambangi markas Persiba Balikpapan, Senin (19/6/2017) malam. Namun, untuk meraih kemenangan tidak akan mudah. Sebab, meski posisi rangking klasemen njomplang, Indra Kahfi cs butuh konsentrasi tinggi untuk meraih poin penuh.
Coach BFC Simon McMenemy menyebut, laga nanti ibarat kulit pisang. " Bisa menjebak dan terpeleset jika kami tidak hati-hati. Sebab, Persiba tampil bagus setelah pindah kandang. Sekali lagi kami harus hati-hati, "ungkap mantan pelatih timnas Philipina itu.
Lapangan stadion Parikesit yang bisa dibilang buruk menjadi tantangan tersendiri. "Saya tidak mau bilang lapangan jelek. Namun kami sebut saja lapangan akan sangat menantang bagi kami. Butuh usaha maksimal untuk memenangkan pertandingan,"beber pelatih berkebangsaan Skotlandia itu.
Untungnya, di laga ketat ini BFC dalam kondisi bagus dan siap tempur. "Hanya Dany Saputra saja yang tidak kami bawa. Sebab, ia tengah mempersiapkan pernikahan. Selebihnya kami siap 100 persen,"tegas Simon.
Optimisme serupa juga disampaikan oleh Guy Junior, perwakilan pemain BFC yang datang di sesinprescon di Stadion Parikesit. Kata pemain naturalisasi ini, timnya siap membawa pulang 3 poin dari Balikpapan. "Pemain sangat kompak. Kami senang dengan situasi ini dan kami ingin poin maksimal di Balikpapan," ungkapnya. (Eko)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Bhayangkara FC Sampaikan Beberapa Permasalahan Bhayangkara FC akan menyampaikan beberapa permasalahan saat Rapat Umum Pemegang Sah...
-
JUARA: Ahmad Yari menerima piagam di belakangnya pemain Bhayangkara FC U-15 bersorak setelah mereka menjuarai Turnamen Piala Askot PSSI ...
-
JAKARTA- Bhayangkara FC (BFC) kembali berlatih sore ini, Selasa, 3/10/2017. Lapangan yang dipilih di komplek International Sports Club o...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar